“PEMKAB HSS TELAH SERAHKAN BANTUAN PAKET SPESIFIK UNTUK PASIEN PEREMPUAN & ANAK YANG TERKONFIRMASI COVID19” admin, 11/07/202013/07/2020 Sabtu, 11 Juli, Bertempat di lobi utama Kantor Bupati HSS, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kab. HSS menyalurkan paket bantuan spesifik kebutuhan dasar perempuan dan anak yang ter konfirmasi Covid-19 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI. Paket bantuan diserahkan langsung oleh Bupati HSS Drs.H. Achmad Fikry, M.AP didampingi Ketua TP. PKK Kab. HSS Hj. Isnaniah A. Fikry, secara simbolis kepada Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Hasan Basry Kandangan dr. Hj. Rasyidah, M.Kes untuk selanjutnya diserahkan kepada para pasien perempuan dan anak positif Covid-19 yang saat ini sedang di rawat di RSUD H Hasan Basry Kandangan. Hadir pada acara ini, Kepala Dinas PPKBPPPA Dra.Hj.Is Susilastuti, Kepala Dinas Kesehatan Kab. HSS selaku juru bicara Gugus Tugas Covid19 Kab.HSS dr. Siti Zainab, Camat Kandangan Ronaldy Prana Putra, SSTP, M.Si dan seluruh jajaran Dinas PPKBPPPA Kab.HSS. Pembagian bantuan ini diserahkan secara serentak pada hari Sabtu 11 Juli 2020 untuk perempuan dan anak yang positif Covid-19 di seluruh Indonesia dalam rangkaian Hari Anak Nasional Tahun 2020, dan untuk Kabupaten Hulu Sungai Selatan diserahkan paket bantuan spesifek sejumlah 27 orang perempuan dan anak yang positif Covid-19. Bantuan spesifik ini diharapkan akan menambah stamina bagi perempuan dan anak yang terkonfirmasi covid 19 terutama tambahan kebutuhan makanan dan nutrisi. Bupati HSS Drs.H.Achmad Fikry, M.AP mengatakan dalam wawancara bahwa penyerahan bantuan bingkisan ini dalam rangka Hari Anak Nasional, yang tepatnya tanggal 23 Juli 2020. “Bingkisan ini diserahkan serentak seluruh Indonesia, sasarannya adalah pasien perempuan dan anak yang positif Covid19, termasuk juga anak-anak atau usia anak, karena sebagian besar masih dirawat maka kita serahkan kepada Direktur RSUD paketnya, nanti bagi yang sembuh paketnya akan diserahkan oleh Kepala Dinas PPKBPPPA Kab.HSS, ini merupakan paket dari kementerian RI yang sekali lagi diserahkan untuk memberikan dukungan moral kepada para ibu dan anak yang sekarang masih dalam proses perawatan karena terkonfirmasi Covid19,” Kata Bupati HSS. “Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini bisa memberikan semangat kepada mereka yang sekarang berada diruang isolasi, dan tentu hari anak tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, kita akan lihat nanti tanggal 23 Juli formatnya bagaimana dalam rangka hari anak nasional nanti akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada sekarang,”ucap Bupati HSS. Dikatakan juga suasana Covid-19 ini memang suasana mengharuskan kita lebih peduli dan empati kepada warga kita yang masih dirawat di RSUD Brigjend H.Hasan Basry Kandangan, di eks bangsal Jiwa maupun yang ada di Rumah Sakit Daha Sejahtera. “Kepada semua warga HSS, mari kita berdoa bersama untuk mereka yang masih dirawat semoga cepat sembuh dan bisa kembali berkumpul bersama keluarga tercinta,”ajak Bupati HSS. Untuk pasien perempuan dan anak yang positif Covid-19 di RSUD Daha Sejahtera di Kecamatan Daha Selatan paket bantuan spesifik kebutuhan dasar perempuan dan anak yang ter konfirmasi Covid-19 diserahkan oleh Kepala Dinas PPKBPPPA Kab. HSS, Dra.Hj.Is Susilastuti kepada Direktur untuk selanjutnya diserahkan kepada pasien yang dirawat di RSUD Daha Sejahtera, selanjutkan dilanjutkan menyerahkan kepada pasien yang sudah sudah sembuh (konfirmasi negatif) yang diantar kerumahnya masing-masing di Kecamatan Daha Utara. Bagi Pasien perempuan dan anak yang positif Covid-19 di Ruang Isolasi Eks Bangsal Jiwa RSUD H Hasan Basry Kandangan, paket bantuan spesifik kebutuhan dasar perempuan dan anak diserahkan Kepala Bidang KB PPKBPPPA Kab. HSS Syharil Sofian, S.Pi dan Kepala Bidang PPKS PPKBPPPA Kab. HSS Drs.H.Ermansyah kepada Petugas Medis Ruang Isolasi Eks Bangsal Jiwa di lobi Dinas Kesehatan Kab. HSS, yang dilanjutkan juga penyerahan kepada pasien yang sudah sudah sembuh (konfirmasi negatif) yang diantar kerumahnya masing-masing di Kecamatan Sungai Raya dan Kecamatan Kalumpang. (DisPPKBPPPA-HSS/AdvKIE/13072020) Uncategorized
Uncategorized RT. 1, RT. 2 RT. 11 dan RT 12 Desa Baruh Jaya Giat DOOR TO DOOR KIE VAKSINASI 27/12/202131/12/2021 RT.1, RT.2, Rt.11 dan RT.12 Desa Baruh Jaya Kecamatan Daha Selatan, ASN Dinas PPKBPPPA Kab.HSS dipimpin Plt Kepala Dinas Hj. Hanti Wahyuningsih, SKM, MPH bersama Aparat dan Relawan Desa Baruh Jaya serta Aparat Kecamatan Daha Selatan langsung Door to Door menyasar warga yang belum bervaksin didampingi Tim Vaksinator Puskesmas Baruh… Read More
Uncategorized KIE Berseri tentang : AMAN DAN SEHAT MENGGUNAKAN KONTRASEPSI 07/09/2020 Di Share atau di Upload secara berseri mulai Seri 1 sampai dengan Seri 10 (DisPPKBPPPA-HSS/AdvKIE/07092020) Read More
Uncategorized 8 Bagaimana Individu Dikatakan Bebas dari Gangguan KESEHATAN REPRODUKSI ? 06/05/2021 Individu dikatakan bebas dari gangguan kesehatan reproduksi, jika : Aman dari kemungkinan kehamilan tak diinginkan (KTD). Terlindung dari praktek reproduksi yang berbahaya (resiko tinggi) Bebas memilih kontrasepsi yang cocok pada Pasangan Usia Subur sesuai dengan kelayakan medis. Punya akses terhadap informasi kontrasepsi dan reproduksi. Punya askes terhadap perawatan kehamilan dan… Read More