KIE COVID-19 dan Penerapan Disiplin Pelanggaran Dilaksanakan di Pasar Desa Batang Kulur admin, 04/02/2021 Kamis, 4 Februari 2021, Tim Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) Covid-19 dan Penerapan Disiplin Pelanggaran DI Kecamatan Sungai Raya, yang terdiri dari (1) Kecamatan Sungai Raya, (2) Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kab.HSS, (3) Polisi Sektor Kecamatan Sungai Raya, (4) TNI-Babinsa Koramil Kecamatan Sungai Raya, (5) Dinas Pertanian Kab.HSS, (6) Bagian Perekonomian dan Administrasi Pembangunan, (7) Puskesmas Sungai Raya dan (8) Puskesmas Batang Kulur, Melaksanakan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) Covid-19 dan Penerapan Disiplin Pelanggaran di Pasar Desa Batang Kulur Kecamatan Sungai Raya. Tim KIE Covid-19 dan Penerapan Disiplin Pelanggaran ini melaksanakan tugas : Menginformasikan kepada masyarakat tentang Situasi Pandemi Covid-19 (jumlah kasus dan kematian) di Kabupaten Hulu Sungai Selatan per 3 Februari 2021.Menginformasikan kepada masyarakat tentang Penyebab penyakit Covid-19 dan Tanda/gejalanya dan tindak pengobatan selanjutnya.Menginformasikan dengan pengeras suara di Mobil Unit Penerangan (MUPEN) KB kepada masyarakat agar terus ikut serta menangulangi Pandemi Covid-19 dengan mengikuti dan mematuhi Protokol Kesehatan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 antara lain : cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, memakai masker, menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter dan menghindari kerumunan, hindari kontak langsung seperti berjabat tangan dan berpelukan, berusaha tetap dirumah (stay at home) dan hanya keluar apabila sangat diperlukan, tidak memegang wajah (hidung, mulut, mata) ketika tangan tidak bersih, tingkatkan imunitas/daya tahan tubuh dengan cara konsumsi gizi seimbang, perbanyak makan buah dan sayur, olah raga/aktifitas fisik dan istirahat yang cukup.Mengkomunikasikan dan mengedukasikan kepada masyarakat yang kebetulan ditemukan tidak pakai masker untuk memakai masker apabila keluar rumah atau beraktifitas, jaga jarak dengan orang lain (minimal 1 meter), cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan hindari kerumunan, untuk selanjutnya diperingatkan bila keluar rumah atau beraktifitas diluar rumah untuk menggunakan atau memakai masker. Dinas PPKBPPPA Kab. HSS dalam kegiatan KIE COVID-19 ini menggunakan Mobil Unit Penerangan (MUPEN) KB. Seksi Advokasi, KIE dan Institusi Masyarakat DisPPKBPPPA Kab.HSS (04/02/2021) Uncategorized
Uncategorized PEMBINAAN DAN EVALUASI KELOMPOK BINA KELUARGA BALITA (BKB) DI KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN 07/02/202407/02/2024 Dinas PPKBPPPA Kab. HSS menyelenggarakan Pembinaan Dan EValuasi Kelompok Bina Keluarga Balita (BKB) Di Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Kegiatan ini dihadiri dan secara resmi dibuka oleh Plt. Kepala Dinas PPKBPPPA Lothvie Rahmanie, S.STP, M.Si Bertempat di Aula Dinas PPKBPPPA Kab. HSS (7/2/2024). Plt. Kepala Dinas PPKBPPPA Lothvie Rahmanie, S.STP, M.Si… Read More
Uncategorized MEMBANGUN SIKAP KEMITRAAN DALAM KELUARGA 02/07/202102/07/2021 KIE KB Berseri Khutbah Jum’at : MEMBANGUN SIKAP KEMITRAAN DALAM KELUARGA Segala puji bagi Allah. Sholawat dan salam semoga dicurahkan kepada Rasulullah, panutan kita dalam segala kehidupan , yaitu nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi Wasallam, beserta keluarga, para sahabat dan semua pengikutnya yang selalu setia sampai akhir zaman. Ungkapan syukur kita… Read More
Uncategorized DINAS PPKBPPPA KAB. HSS MEMBERIKAN PELAYANAN KB GRATIS SAAT LAUNCHING GEBRAK MASKER 17/08/202017/08/2020 Bertempat di halaman Kantor Kecamatan Kandangan, Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Fikry Launching Gebrak Masker Serentak Se-Kabupaten Hulu Sungai Selatan dengan ditandai dengan pemotongan pita dan pelepasan balon, Senin 17 Agustus 2020. Dalam moment kegiatan Gebrak Masker ini Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab…. Read More