(1) Apa Itu KESEHATAN REPRODUKSI, (2) Apa Itu Hak-Hak REPRODUKSI, dan (3) Apa Saja Hak-Hak REPRODUKSI? admin, 09/07/202014/07/2020 KIE Tentang Kesehatan Reproduksi Berseri untuk FB dan Website : 1. Apa Itu Kesehatan Reprodusi? KESEHATAN REPRODUKSI, merupakan kondisi sejahtera secara fisik, mental dan sosial secara sempurna serta bukan hanya terhindar dari kesakitan dan kecacatan, baik pada alat, sistem, fungsi dan proses reproduksi sehingga memungkinkan setiap orang hidup produktif secara biologis, sosial dan ekonomi. KIE Tentang Kesehatan Reproduksi Berseri untuk FB dan Website : 2 Apa Itu Hak-Hak REPRODUKSI? HAK REPRODUKSI, adalah hak yang dimiliki oleh setiap individu berkaitan dengan kehidupan reproduksinya. Hak Reproduksi dimiliki oleh setiap individu baik perempuan maupun laki-laki. KIE Tentang Kesehatan Reproduksi Berseri untuk FB dan Website : 3 Apa Saja Hak-Hak REPRODUKSI? HAK-HAK REPRODUKSI : 1. Hak untuk mendapatkan informasi dan pendidikan kesehatan reproduksi. 2. Hak mendapatkan pelayanan dan perlindungan kesehatan reproduksi. 3. Hak untuk kebebasan berpikir tentang kesehatan reproduksi. 4. Hak untuk menentukan jumlah anak dan jarak kelahiran. 5. Hak untuk hidup (hak untuk dilindungi dari kematian karena kehamilan dan proses melahiran). 6. Hak atas kebebasan dan keamanan berkaitan dengan kehidupan reproduksi. 7. Hak untuk bebas dari penganiayaan dan perlakuan buruk termasuk perlindungan dari perkosaan, kekerasan, penyiksaan dan pelecehan seksual. 8. Hak mendapatkan manfaat dan kemajuan ilmu pengetahuan yang terkait dengan kesehatan reproduksi. 9. Hak atas kerahasian pribadi dengan kehidupan reproduksinya 10. Hak membangun dan merencanakan keluarga. 11. Hak atas kebebasan berkumpul dan berpartisipasi dalam politik yang berkaitan dengan kesehatan reproduksi. 12. Hak untuk bebas dari segala bentuk diskriminasi dalam kehidupan berkeluarga dan kehidupan reproduksi. Uncategorized
Uncategorized LKj Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak tahun 2022 22/08/202322/08/2023 File Lkj dapat anda lihat melalui [Link] ini. Read More
Uncategorized Kampung KB “MANGKU JAYA BERSAMA” Desa Kamawakan Kecamatan Loksado Dicanangkan 19/12/201921/01/2019 Kamawakan Selasa, 18 Desember 2018 dilaksanakan Pencanangan Kampung Keluarga Berencana (KB) “MANGKU JAYA BERSAMA”, bertempat di Balai Desa Kamawakan, yang dihadiri Camat Loksado, Dinas PPKBPPPA (Kepala Bidang KB, Kasi Advokasi, KIE dan Institusi Masyarakat, Kasi Pelayanan Kontrasepsi), Bidan Puskesmas Loksado, Kepala Desa se-Kec. Loksado, Ketua TP PKK Desa se-Kecamatan Loksado,… Read More
Uncategorized Drs. H. ACHMAD FIKRY, MAP TERIMA TANDA KEHORMATAN SATYALANCANA PEMBANGUNAN 06/07/201907/07/2019 Bupati Hulu Sungai Selatan, Drs. H. Achmad Fikry, MAP dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Pembangunan dari Presiden RI, yang disematkan oleh Ibu Puan Maharani Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, pada acara puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) XXVI Tahun 2019 di Kawasan Perkantoran Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan –… Read More