Sosialisasi Pencegahan Perkawinan Pada Usia Anak admin, 27/09/201722/01/2018 Sosialisasi Pencegahan Perkawinan Pada Usia Anak digelar Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Perberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) HSS. Kegiatan ini digelar di Gedung Kesenian Dinas Pendidikan HSS, Rabu, (27/9) dengan pesertanya Kepala Sekolah SMP, MTsN, SMA, SMK, dan MA serta para Kepala KUA Kecamatan.se-Kabupaten HSS. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Bupati HSS H Achmad Fikry. Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, KB, Perberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Hj Is Susilastuti menyampaikan bahwa acara ini dilaksanakan dalam rangka menindak lanjuti MoU yang telah ditandatangani bersama beberapa pihak yang terlibat dalam dunia pendidikan. Selama ini pihaknya terus berupaya melaksanakan berbagai penyuluhan ke tengah masyarakat untuk menekan angka perkawinan usia dini di HSS. “Sekolah dulu, dilanjutkan kuliah dan bekerja, baru menikah,” katanya. Bupati HSS H Achmad Fikry menegaskan pemkab HSS terus mendorong agar perkawinan anak yang dilaksanakan jangan sampai terjadi di bawah umur. “Minimal anak sudah lulusan SLTA atau sederajat. Hal ini semata-mata untuk melindungi si anak dari KDRT dan menurunkan resiko meninggal dunia saat melahirkan,” katanya. Pihaknya juga berharap para guru di Sekolah, Kepala Sekolah dan orang tua agar bisa mendorong anak-anaknya agar terus sekolah minimal hingga lulus SLTA sederajat. “Setelah lulus sekolah, baru dizinkan menikah. Kita harus bersama-sama menekan semaksimal mungkin pernikahan dini, agar anak lebih siap untuk berkeluarga,” Uncategorized
Uncategorized Hari Ke-2 KIE COVID-19 Dengan Sirling 02/07/2021 Jum’at, 2 Juli 2021 pagi dengan guyuran gerimis hujan, Tim Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) Covid-19 untuk Kecamatan Kalumpang, yang terdiri dari : 1) Kecamatan Kalumpang (Koordinator), 2) Staf Ahli Bid. Pemerintahan dan Pembangunan Kab. HSS (Anggota), 3) Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kab.HSS… Read More
Uncategorized Pentingnya Menjaga Kebersihan Alat Reproduksi 11/10/2021 Kesehatan reproduksi remaja merupakan kondisi kesehatan yang menyangkut masalah kesehatan organ reproduksi, yang kesiapannya dimulai sejak usia remaja ditandai oleh haid pertama kali pada remaja perempuan atau mimpi basah bagi remaja laki-laki. Kesehatan reproduksi remaja meliputi fungsi, proses, dan sistem reproduksi remaja. Sehat yang dimaksudkan tidak hanya semata-mata bebas dari… Read More
Uncategorized Orang Tua Hebat, Yuk Dukung Penurunan Stunting Ubah Mindset Mulai dari Pemberian Makanan Bergizi Pada Anak 15/10/2021 Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Jakarta (6/10/21) – Kepala BKKBN dr. Hasto Wardoyo mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang terjalin antara BKKBN dan Tanoto Foundation , “Atas nama BKKBN tentu kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, karena sudah memberikan dukungan yang luar biasa dalam rangka percepatan penurunan stunting, sehingga hari… Read More