Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan Melayani Pemasangan Kontrasepsi KB Gratis Di Desa Malutu Kecamatan Padang Batung admin, 15/04/201729/01/2018 Kamis 13 April 2017, di Desa Malutu Kecamatan Padang Batung. Dilaksanakan Pelayanan Pemasangan Kontrasepsi KB Gratis dalam rangka Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan oleh TP-PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Tim Mobil Unit Pelayanan (MUYAN) Dinas PPKBPPPA Kab HSS, TP-PKK Kecamatan Padang Batung dan Dinas Kesehatan Kab. HSS melalui Puskesmas Padang Batung dan Puskesmas Kaliring (Bidan-bidan Puskesmas Padang Batung, Puskemas Kaliring dan Bidan Desa Malutu), PKB Kecamatan Padang Batung dan PPKBD & SubPPKBD Kecamatan Daha Selatan. Hadir dalam kegiatan ini, Ibu Ketua TP-PKK Kab. Hulu Sungai Selatan beserta rombongan, Ibu Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kab. Hulu Sungai Selatan, Ibu Ketua beserta pengurus/anggota TP-PKK Kecamatan Padang Batung, Kepala Bidang Keluarga Berencana, Kasi Advokasi, KIE dan Institusi Masyarakat dan Kasi Pelayanan Kontrasepsi Dinas PPKBPPPA Kab. Hulu Sungai Selatan. Pelayanan Pemasangan Kontrasepsi KB Gratis ini berhasil melayani masyarakat sebanyak 21 orang, yang terdiri dari Pemasangan baru dengan alat kontrasepsi Implant sebanyak 16 orang dan Bongkar Pasang alat kontrasepsi Implant sebanyak 5 orang. Terima kasih kepada , Ibu Ketua TP-PKK Kab. Hulu Sungai Selatan, Ibu Kepala Dinas PPKBPPPA Kab.HSS, Ibu Kepala Dinas Kesehatan Kab. Hulu Sungai Selatan, Bapak Camat Padang Batung beserta Ibu Ketua TP-PKK Kecamatan Padang Batung dan seluruh Kader atas dukungan & fasilitas yg diberikan. #DuaAnakCukup #MariKitaCegahMenikahDiusiaDini/KawinUsiaMuda #UsiaIdealMenikah*LakiLaki25Tahun*Perempuan21Tahun Uncategorized
Uncategorized EMPAT (4) TUJUAN PEMBANGUNAN KELUARGA SEBELUM KAMU MENIKAH 26/10/202007/11/2020 Pahami Empat (4) Tujuan Pembangunan Keluarga sebelum kamu MENIKAH. Agar keluargamu semakin menjadi Keluarga Berkualitas. Tapi Jangan lupa persiapan mental dan materi cukup, Oke Sabahat FB KB PerempuanAnak Hss Read More
Uncategorized DINAS PPKBPPPA KAB. HSS KHATAMAN AL-QUR’AN 04/09/202006/09/2020 Bertempat di Aula Dinas PPKBPPPA Kab. HSS melaksanakan kegiatan gerakan membaca Al-Qur’an sebelum bekerja dan hari ini Jum’at 4 September 2020 Khataman Al-Qur’an. Gerakan ini terus dijalankan oleh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Dinas PPKBPPPA Kab. HSS setiap harinya sebelum memulai pekerjaan. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini tetap mengedepankan protokol… Read More
Uncategorized Forum Anak Daerah HSS Mengikuti Musrenbang RPJMD Tahun 2018-2023 09/01/201914/01/2019 Musrenbang RPJMD Tahun 2018-2023 telah dilaksanakan di Pendopo Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), Kandangan. (Selasa, 08/01/2019). Diikuti oleh para pejabat lingkup Pemkab HSS dan jajaran Bappeda Provinsi Kalimantan Selatan, juga melibatkan seluruh stakeholder yang ada, termasuk “Forum Anak Daerah HSS” yang Tahun 2019 ini dapat menghadirkan juga anak disabilitas. Terima… Read More